
Drug Error Finder diperoleh dari daftar 1.470 obat unik yang dilaporkan pada USP MEDMARX atau pada USP's Medication Errors Reporting Program. Daftar ini mencakup USP 8th annual MEDMARX Data Report yang dirilis januari 2008, yang menguji lebih dari 26.000 catatan kesalahan terkait kemiripan nama obat tahun 2003 sampai 2006. Ini merupakan daftar terbesar laporan kesalahan obat aktual karena nama obat yang terlihat atau terdengar mirip.
Pengenalan 2 alat online dan inisiatif yang diprakarsai oleh FDA untuk mengurangi kebingungan disebabkan nama obat yang terlihat dan terdengar sama dengan nama obat lain. Kebingungan itu mengenai nama obat karena mereka terlihat dan terdengar mirip dan merupakan tipe kesalahan medis paling umum yang dapat mematikan.
The Institute for Safe Medication Practices dan iGuard merencanakan melansir situs yang mengirim informasi kepada pasien tentang pengobatan. FDA juga berencana memulai program pilot yang akan memberikan lebih banyak tanggung jawab pada perusahaan farmasi dalam usaha mencegah kebingungan pengobatan yang disebabkan oleh nama yang telihat atau terdengar mirip dengan pengobatan lain.
Diane Cousin, wakil presiden US Pharmacopeia mengatakan ada banyak obat baru yang disetujui setiap tahun, sehingga masalah ini menjadi lebih buruk. Kami pernah mendapat kasus dimana profesional kesehatan mengulang apa yang dipikirkan pada pasiennya dan pasien berpikir mereka harus tahu apa yang merek bicarakan dan setujui.
Micheal Cohen, presiden the Institute for Sale Medication Practices mengatakan bahwa para apoteker sering menyarankan para dokter untuk memasukkan deskripsi diagnosis dalam resep mereka untuk membantu mencegah kesalahan obat. Apa yang mereka pertimbangkan paling penting adalah mengetahui mengapa pengobatan digunakan sehingga tidak terlalu jauh saat menginterupsi ada kekeliruan ini.
Berita terkait :
Komentar