
Medpedia digambarkan sebagai "ensiklopedia pengobatan online hasil kolaborasi terbesar di dunia". Menurut siaran persnya, informasi akan bersumber dari dokter, sekolah kedokteran, organisasi kesehatan, semua profesional kesehatan, yang telah mendaftar sebagai relawan untuk membangun "the most comprehensive medical clearinghouse in the world for information about health, medicine and the body"
Situs ini, yang dapat digunakan secara gratis, akan dilansir pada akhir 2008. Anda dapat melihat preview-nya disini.



Organisasi-organisasi kesehatan yang telah bergabung untuk memberikan informasi atau mendorong anggota-anggotanya agar berpartisipasi termasuk :
- Harvad Medical School
- Stanford School of Medicine
- University of California Berkeley School of Public Health
- Univeristy of Michigan Medical School
- American College of Physician (ACP)
- Oxford Health Alliance (OxHa.org)
- Federation of Clinical Immunology Societies (FOCIS)
- European Federation of Neurological Association (EFNA)
the US national Institute of Health (NIH), the Centers for Disease Control (CDC), the Federal Drug Administration (FDA) dan kelompok penelitian pemerintah lainnya juga telah mengatakan akan berkontribusi dan bekerjasama karena mereka giat mendistribusikan informasi kepada masyarakat umum dan profesional kesehatan.
Medpedia menawarkan interlink lebih dari 30.000 halaman web kaya konten mengenai penyakit dan kondisi, lebih dari 10.000 atau lebih obat resep berbeda setiap tahun, ribuan prosedur medis dan jutaan usaha medis di seluruh dunia. Kontennya akan mencakup juga gambar, foto, video, dan suara dan akan ditulis setiap hari yang dapat diakses dan mudah penggunaannya. Bagian teknis menggunakan istilah ilimiah dan klinis akan dimasukkan detil pada bagian profesional. Saat ini Medpedia memanggil dokter-dokter berkualifikasi, peneliti biomedis Ph.D dan klinisi di seluruh dunia untuk tawaran menjadi editor konten.
Sumber : Medpedia.com, MedicalNewsToday
Komentar
btw, tampilan barunya keren